Pola Bilangan Genap - Latiseducation

Pola Bilangan Genap

Konsep Pelajaran 8.4K views

Ada banyak jenis pola bilangan, salah satunya adalah pola bilangan genap seperti yang akan dibahas pada materi artikel berikut ini. Simak sama-sama yuk!

Apakah Sahabat Latis sudah pernah mempelajari pola bilangan di sekolah? Salah satu pola bilangan adalah pola bilangan genap.

Apa itu pola bilangan genap?

Nah, pada penjelasan artikel kali ini, kita akan membahas tentang pola bilangan genap yang mudah teman-teman pahami.

Pasalnya, arti pola bilangan adalah susunan angka yang membentuk suatu pola tertentu.

Lalu bagaimana pola bilangan genap tersebut?

Penasaran? Yuk, simak penjelasan selengkapnya di artikel berikut ini, ya.

Pola Bilangan

pola bilangan genap

Sebelum kita masuk ke pembahasan apa yang dimaksud pola bilangan genap, kalian haru pahami terlebih dahulu pengertian dari pola bilangan itu sendiri.

Pola bilangan berasal dari dua kata, yaitu pola dan bilangan.

Pola artinya bentuk yang tetap, sedangkan bilangan artinya satuan jumlah atau angka.

Jadi, bisa kita simpulkan, pola bilangan adalah susunan angka yang membentuk suatu pola tertentu.

Pola Bilangan Genap

pola bilangan genap

Bilangan genap merupakan bilangan yang bisa dibagi menjadi dua kelompok atau pasangan yang sama dan habis dibagi 2.

Misalnya, 2, 4, 6, 8, 10, dan seterusnya.

Contoh soal:

Jika kita memiliki 10 kue, maka kue tersebut bisa dibagi rata menjadi dua kelompok dengan 5 kue di setiap kelompoknya.

Jadi, 10 adalah bilangan genap.

Tetapi, untuk pengelompokkan ini tidak bisa dilakukan untuk 11 kue, karena 11 bukan bilangan genap, melainkan bilangan ganjil yang tidak akan habis jika dibagi dengan angka 2.

Baca juga: Bimbel Karantina

Bilangan genap yaitu bilangan kelipatan 2.

Bisa disebut juga bahwa setiap bilangan yang habis dibagi 2 adalah bilangan genap.

Contoh soal:

Misalnya Andi memiliki 6 bola. Jika Andi mencoba mengelompokkannya, Andi bisa memasangkan semua 6 bola dan membentuk 3 pasang.

Tidak ada bola yang dibiarkan tidak berpasangan. Dengan begitu, bisa Andi simpulkan bahwa 6 adalah bilangan genap.

Sekarang, kita bisa membagi 6 dengan 2 dan mendapatkan hasil bagi 3. Hasil ini sama dengan jumlah pasangan yang sudah terbentuk sebelumnya.

Baca juga: Bimbel SBMPTN

Tips:

Jika suatu bilangan diakhiri dengan angka genap, maka bisa dipastikan bilangan tersebut merupakan bilangan genap.

Contoh:

24 adalah bilangan genap karena angka terakhir bilangan tersebut adalah (4) yang merupakan pola bilangan genap.

Selain itu, 24 sudah pasti bisa dibagi dengan angka 2.

Rumus Pola Bilangan Genap

pola bilangan genap

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, kalau susunan bilangan genap adalah bilangan yang habis dibagi 2.

Contoh bilangannya adalah 2, 4, 6, 8, 10, dan seterusnya.

Kalian bisa mencoba menghitung bilangan-bilangan di atas dengan membaginya dengan angka 2.

Kira-kira akan habis tidak ya bilangannya?

Coba menggunakan rumus pola bilangan genap berikut ini!

Un = 2n

Keterangan:

  • n = urutan bilangan ke-n
  • Un = 2n merupakan rumus pola bilangan genap

Rumus pola bilangan genap di atas diperoleh dengan menggunakan jumlah suku dalam rumus deret aritmatika, yaitu:

Un = n (n + 1)

di mana n adalah jumlah suku dalam deret tersebut.

Contoh pola bilangan genap:

U₂ = 2 x 2 = 4

Contoh jumlah bilangan genap:

U₅ = 5 (5 + 1) = 60

Jenis-jenis Pola Bilangan Lainnya

pola bilangan genap

Sebenarnya, masih ada beberapa jenis pola bilangan lainnya selain pola bilangan genap, antara lain:

1. Pola bilangan ganjil

Adalah susunan angka yang terdiri dari angka ganjil.

Contoh pola bilangan ganjil dimulai dari 1,3,5,7, dan seterusnya.

2. Pola bilangan segitiga

Adalah susunan angka yang akan membentuk bangun segitiga.

Contoh dari pola bilangan segitiga adalah 1,3,6, dan seterusnya.

3. Pola bilangan persegi

Adalah susunan angka yang akan membentuk bangun persegi.

Contoh dari pola bilangan persegi adalah 1,4,9, dan seterusnya.

4. Pola bilangan persegi panjang

Adalah susunan angka yang membentuk bangun persegi panjang.

Contoh dari pola bilangan persegi panjang adalah 2,6,12, dan seterusnya.

5. Pola bilangan pascal

Adalah suatu susunan angka yang terbentuk dari penjumlahan 2 buah bilangan yang saling berdampingan sehingga membentuk sebuah bilangan baru di baris berikutnya yang berada di tengah dan bilangan 1 selalu berada di paling ujung.

Rumus dari pola bilangan ini adalah:

Un = 2n-1

6. Pola bilangan aritmetika

Adalah suatu susunan angka yang memiliki selisih yang tetap antara kedua sukunya.

Maksudnya, selisih bilangan ke 2 dengan bilangan ke 1 sama dengan selisih bilangan ke 3 dengan bilangan ke 2.

Contoh dari pola bilangan aritmatika adalah 1,5,9,13,17,21,25, dan seterusnya.

Rumus pola bilangan aritmetika:

Baca juga: Bimbel SBMPTN

Un = a + (n – 1) b

Di mana:

  • a merupakan suku pertama dari pola bilangan aritmatika
  • b merupakan beda atau selisih antara kedua bilangan yang berdekatan

7. Pola bilangan Fibonacci

Adalah suatu susunan angka dengan nilai angka berikutnya diperoleh dari hasil menambahkan kedua angka sebelumnya secara berturut-turut.

Contoh dari pola bilangan fibonacci adalah 0,1,1,2,3,5,8, dan seterusnya.

Rumus pola bilangan Fibonacci adalah:

Un = Un-1 + Un-2

Itu dia penjelasan singkat mengenai pola bilangan genap yang bisa kami sampaikan.

Baca juga: Les Privat SMP Terbaik Dari Latis Education

Jika teman-teman ingin lebih memahami materi pola bilangan di atas, yuk ikut belajar bersama tim Latis Education sebagai solusi les privat terbaik yang pastinya 100% memuaskan.

Ada banyak keunggulan dari les privat bersama Latis Education karena prosesnya sangat cepat dalam menyediakan guru privat di semua jenjang pendidikan, mata pelajaran, dan pastinya semua tutor tersebar di seluruh Indonesia.

Untuk soal biaya, tenang...

Biaya les privat SMP bersama Latis Education bisa dibayarkan pada akhir bulan jadi lebih hemat.

Fitur pelayanan terbaik yang kami berikan semuanya sudah terjamin seperti halnya:

  • Daily report
  • Bank soal dan modul
  • Reminder jadwal les
  • Invoice terintegrasi
  • absensi Real Time

Baca juga: Manfaat Les Privat Jakarta Dari Latis education

Kami juga memiliki 10.000 tutor yang terseleksi secara ketat karena tujuan kami adalah mengajarkan kalian sesuai dengan target yang diinginkan.

Tutor kami sudah pasti lolos seleksi interview dan tes kompetensi mengajar sebagai jaminan proses mengajar yang berkualitas.

Hal ini tentu saja sudah dibuktikan dengan lolosnya 95% siswa ke kedokteran UI serta PTN favorit di Indonesia mulai dari UI, ITB, UGM, ITS, Undip, sampai Unpad.

Luar biasa, kan?

Kamu bisa mencari banyak informasi terkait materi pelajaran lainnya di website kami https://latiseducation.com/blog.

Baca juga: Bimbel Masuk UI

Untuk teman-teman yang berminat dengan kualitas yang sudah100%  terjamin, hubungi kami di nomor 6285810779967

Atau Jika kamu ingin langsung bertanya terkait les privat Jakarta, kunjungi kami di alamat berikut ini:

Ocean Terrace E1 Jalan Tole Iskandar, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, 16412

Semoga artikel ini bermanfaat dan sampai jumpa di pertemuan pertama nanti, ya!

 

 

 

Referensi:

https://adjar.grid.id/read/542722667/mempelajari-pola-bilangan-bilangan-ganjil-genap-dan-contohnya?page=all

 https://akupintar.id/info-pintar/-/blogs/pola-bilangan-pengertian-jenis-jenis-dan-rumus-serta-contoh-soal



Beri Komentar

wa